Akhirnya aku pulang…
Pulang memenuhi panggilan.
Sungguh sulit rasanya,
Untuk hanya sekedar bisa pulang…
Sekian lama ku tak mampu mendengar,
Panggilan-Mu dalam hatiku…
Maaf, masih terlalu sulit buatku,
Untuk bisa mendengar suara-Mu dengan jelas…
Tapi akhirnya aku pulang…
Aku pulang menemui-Mu,
Tak terlihat bukan berarti tak ada,
Aku tahu Kau ada di sana menantiku…
Cinta kasih-Mu tak terkatakan,
Tapi selalu bisa kurasakan…
Tak satu kata mampu kuucapkan,
Hanya air mata yang kuteteskan…
Terima kasih ku ucapkan,
Atas cinta-Mu yang selalu menyertaiku,
Sedari dulu…sedari dulu…
Dan kutahu akan selalu begitu…
Bali, 28 Maret 2010
~Jen~
Dalam perjalanan “pulang” ku…
Leave a Reply