Feeds:
Posts
Comments

Archive for the ‘It’s Life’ Category

Libur lebaran kali ini karena gue memang dah gak punya kampung, karena mami dah tinggal di Jakarta soalnya jadi gak merasa punya kampung lagi, ya gue mengisinya dengan tidak ada rencana sama sekali. Tapi seperti biasa apalagi setelah gue kost sekarang ini, kadang kalau di rumah, rasanya pengen masak atau buat-buat sesuatu. Hm.. pasti deh ada temen-temen yang gak percaya kalo gue bisa masak? Ahahaha dah tau lah kalo gak percaya, ya maklum sih buat sebagian orang gue gak keliatan seperti tipe cewek rumahan yang hobby sama pekerjaan rumah ya? Tapi buat yang sudah kenal gue lama akan tau kalo hobby gue cewek banget, mulai dari masak, jahit, sampe berdandan. Tapi ya itu, memang kalo dari penampilan suka gak keliatan ya.. hehehe… 🙂

Yup kembali lagi, karena kebetulan juga gue ketemu resep untuk buat kroket macaroni dari salah satu majalah, alhasil pagi kemaren gue coba bereksperimen. Ternyata gak susah, bahannya juga cukup gampang, tapi setelah jadi tampilan kroketnya kok jelek ya? Hehehe benernya bisa aja sih kalo mo dibuat bagus, tapi karena dah diburu-buru waktu, mau langsung pergi siangnya, n gue juga mungkin lagi males aja bentuk-bentuk sampe rapi gitu, karena toh mikirnya ini buat makan sendiri, tampilan gak masalah lah.. alhasil si kroket gak mulus bentuknya, sedikit peyang penjol di sana sini. Soal rasa gimana? Coba dulu… hm…rasanya enak tuh.. hahaha.. memang resepnya yang oke sih, tapi tetep kan banyak orang bilang pada dasarnya masak itu tergantung tangan. Mungkin setiap orang bisa masak, dengan resep yang sama, tapi soal rasa…tergantung tangan yang masak, dan ya syukurnya tangan gue gak jelek-jelek amat, setiap masakan gue masih layak makan dan bahkan menurut kakak,-adik dan sepupu gue yang pernah jadi korban uji coba masakan gue bilang cukup enak…

IMG_2801

Gara-gara liat bentuk kroket yang peyang penjol gue jadi inget, jaman dulu gue paling sering bikin agar-agar, karena selain gue doyan, buatnya gampang, itu karena gue ngerasa paling ahli bikin agar-agar. Sampe papi gue pernah bilang, bosen juga masa bisanya bikin agar-agar mulu? Hahaha padahal pernah juga buat yang laen seperti kue bolu, tapi ya emang jarang banget…gak sesering agar-agar. Gue jadi inget juga ada waktu ketika gue lagi tergila-gila buat yang namanya pempek. Karena emang gue doyan, gue jadi pengen buat aja, tapi ya maunya buat yang sederhana, gak pakai ikan, pempek sagu lah. Tiap hari gue eksperimen, gak pakai resep, nekat coba-coba sendiri tuh… dari yang kekerasan sampe yang gak karuan juga, tapi semua masih bisa dimakan sih… yang kasihan waktu itu papi gue, jadi korban uji coba pempek buatan gue. Tapi gue aneh juga, napa gak protes ya si papi? Sempet sih bilang, bosen, tapi dia gak ngoceh-ngoceh sampe gimana? Hm.. mungkin karena dia menghargai usaha gue untuk mencoba terus tanpa berhenti, hahaha…

Urusan masak yang lain, gue hampir gak pernah diajarin atau dapet pelajaran khusus. Dari kecil emang hobby gue ikut belanja ke pasar, trus liatin orang masak di dapur, so dari situ gue belajar gimana sih caranya masak? Ternyata hobby gue ini ada gunanya juga, waktu umur 14 tahun, waktu itu baru mau naek SMA gue, karena koko sakit, mami terpaksa bawa koko ke Jakarta, n gue ditinggal di rumah untuk ngurus papi dan dede tanpa pembantu! Ha! Bayangin aja musti ngurusin makannya mereka juga? Emang sih banyak ditinggalin sayur matang yang siap dipanaskan, tapi karena cukup lama ditinggalnya, ya ada juga saat-saat gue harus masak. Untungnya pembantu gue sebelumnya suka mencatat resep-resep masakan di kertas, dan catatan itu ditinggal di lemari dapur. Alhasil dengan modal nekat, gue bereksperimen lagi, masak ini itu dengan melihat coretan bahan resep dan cara membuat yang gue tangkap dari pengamatan gue selama ini. Untuk lebih dari seminggu kalo gak salah, papi dan dede gue ya makan apa yang gue hidangin di meja, entah itu sayur beli, ataupun masakan eksperimen gue. Dan satu hal yang gue inget banget saat itu, waktu mami pulang, gue diomelin karena rumah berantakan, bak dapur gak dicuci, lap ada yang gak diganti? Wew saat itu gue cuma anak umur 14 tahun yang gak pernah tahu apa aja seluruh pekerjaan rumah itu sebelumnya, n tiba-tiba ditinggal sendiri untuk ngurus semua urusan rumah dan makan papi n adek gue?

“Apa sih yang kamu harap dari anak kecil ini? Kalo papi, masih bisa ada makanan yang bisa disiapin untuk papi makan aja udah syukur,” begitu papi bilang sambil menghibur gue. Ah, gue seneng banget, ternyata yang gue lakuin buat papi itu masih dihargai, ternyata biarpun gue gak bisa membuat semua urusan rapi, tapi setidaknya gue udah berusaha melakukannya dan papi menghargai itu. Gue baru menyadari sekarang, sebenarnya papi sudah mengajari gue beberapa hal, yaitu belajar untuk menghargai usaha orang lain, belajar untuk mensyukuri apa yang sudah didapat  sekalipun itu mungkin tidak sesuai dengan apa yang kita mau, serta belajar untuk menerima ketidaksempurnaan orang lain apa adanya dengan melihat kebaikan yang sudah dilakukan.

Sekarang dengan melihat kroket macaroni buruk rupa bikinan gue ini, gue jadi merasa diingatkan lagi. Gak ada yang sempurna di dunia ini, yang harus kita lakukan adalah menerima kekurangan yang ada dan melihat sisi baiknya. Seperti kroket ini, sekalipun rupanya jelek, ternyata rasanya enak. Gue juga jadi teringat akan satu quote yang gue temuin di salah satu website: Nilai dari sebuah cinta sejati bukanlah menemukan orang yang sempurna untuk dicintai, tetapi bagaimana kita bisa mencintai orang yang tidak sempurna secara sempurna. Bagi gue, papi adalah salah satu orang yang sudah berhasil melakukan hal ini… Dan gue akan berusaha untuk mencontoh papi, belajar mencintai orang yang tidak sempurna secara sempurna. Begitu juga sebaliknya, gue berharap suatu hari nanti, gue bisa menemukan orang yang bisa menerima dan mencintai gue yang tidak sempurna ini secara sempurna…

Jakarta, 23 September 2009

~Jen~

Read Full Post »

CB008417

Belom lama ini gue ketemu orang untuk satu urusan, orang baru  yang gak gue kenal sama sekali sebelumnya. Tapi agak sedikit aneh, sewaktu disebutkan namanya, entah mengapa gue jadi membayangkan, ”Oh orang yang namanya ini begini rupanya kurang lebih…” Sebenernya untuk seorang penghayal seperti gue hal ini sudah sering gue lakuin, tetapi kemarin bisa gue pastikan, hal itu terlintas begitu aja di pikiran gue tanpa gue bermaksud berandai-andai.

Sewaktu ketemu untuk pertama kali, cukup surprised gue dibuatnya, ”Kok mirip seperti bayangan gue ya?” Hm.. oke… langsung deh seperti biasa otak gue langsung menilai orang, entah ini kebiasaan baik atau buruk, tapi mungkin ya gak baik gak buruk lah asal gue bisa gunain pada tempatnya ya… gue langsung mikir  ini orang pendiem deh… liat dari tampangnya sih gitu… but… tiba saatnya gue emang harus bicara sama nih orang and guess what? Astaga! Belum pernah gue ketemu orang se’nyolot’ ini!! Buset beda banget dari gambaran pendiem dan kalem yang gue tangkap pertama tadi!

Dan yang minta ampunnya gak berhenti-henti dia mencela gue! Segala yang ada di gue gak ada yang bener…!! Oh mi got! Tapi yang aneh kenapa gue bisa sabar benerrrr ngadepin nih orang ya? Padahal gue paling bete harus ngadepin orang kek begini, apalagi ini cowok ya, rasanya dah pengen gue tabok deh nih orang! Eitss… itu sih gambaran kalo gue masih seperti dulu ya, gue yang gak sabaran, yang kagak mo kalah punya… yang pasti setidaknya gue udah naek darah deh, dan muka n nada suara gue pasti dah sama nyolot n sinis nya kek dia. But sekali lagi… entah ini keajaiban atau emang gue yang dah berubah, kenapa gue cuma bisa senyum-senyum manis dan dengan sabar ngadepin ini orang?? Something wrong with me??  

Entahlah gue jadi mikir aja, gue bisa gak marah apa karena nih orang gak jelek tampangnya (cakep juga maksudnya, hehehe…) n dia punya gigi yang bagus rata kek iklan pasta gigi ya? Tapi harusnya dia punya senyum yang manis donk, tapi ini ampyun!! Sinisnya gak kuat bener-bener minta ditabok, huh! Hm… tapi setelah gue inget-inget lagi, mungkin gue bisa bersabar dan gak marah karena ada kata-katanya yang membuat gue berpikir kalau ini orang pada dasarnya baik. Kalau ini cowok benernya cuma mo jatohin mental gue aja! Ya di awal sempat saat gue bilang kalau di satu tempat gue gak dapetin hal ini tapi gue dapet hal itu, sementara di tempat lain gue dapetin hal ini tapi gak dapet hal itu, dan entah karena emang dia bijaksana or apa gue gak tau, tapi dia bisa bilang hal ini:

 “Nothing’s perfect in this world. You cannot get all you want. But that’s make people tough and success. Just like a diamond, you know the process to make a diamond? Just like that… And like butterfly also, you know before it come into a butterfly, what is it? All of it makes people stronger.”

CB108154

Ow ow ow wait… dia ngomong ini gak dengan tampang sinis loh… mungkin ini yang membuat gue jadi bisa ‘melihat’ hatinya yang sesungguhnya. ‘This man is not that bad…’ dan ternyata kesan pertama ini sudah meluluhkan hati gue sekalipun dia nyolotnya sampe bawa-bawa hal yang sensitif untuk disinggung?? Walah hahaha… ampyun!

Ok, dan kembali entah mengapa, karena begitu terkesan sekali kah gue sama nih orang yang bikin bete, buat gue pengen nabok, tapi ternyata sekaligus sudah mengajarkan gue beberapa hal, sehingga sekarang gue malah jadi menulis tulisan ini buat mengingat dia?! Astaga…!! Ya ya mungkin ini sekedar untuk mengingatkan gue sendiri akan pelajaran yang gue dapet dari si menyebalkan satu itu, bahwa: tidak ada yang sempurna di dunia ini, kita gak pernah bisa dapat semua yang kita mau, dan segala kesulitan itu sebenarnya membuat kita belajar untuk menjadi lebih baik. Dan satu pelajaran paling berharga buat gue benernya adalah:  KESABARAN! Ya kesabaran untuk menghadapi hal yang tidak menyenangkan… Fiuh benernya masih takjub gue sama diri gue sendiri yang bisa sabar ngadepin orang itu hehehe…

Dan entah mengapa sekarang gue berharap bisa ketemu dia sekali lagi, buat nabok dia, oppsss…. bukan ya, hehehe… Ketemu dia sekali lagi… to see the ‘real’ him and become his friend…^^

 j0438386

Jakarta, 4 September 2009

~Jen~

Dedicated to “Mr. S”: hope we’ll meet again in different situation and don’t be so nyolot ya!

Read Full Post »

PILIHAN

j0385316“Hidup ini menurut loe apa sih?” Beberapa waktu yang lalu seorang teman menuliskan ini di status Facebook-nya. Komentar jawabannya ternyata cukup beragam, ada yang bilang hidup ini perjuangan, ada juga yang mengatakan hidup adalah proses, ada lagi yang bilang hidup ya seperti ini, dan teman saya yang bertanya ini sendiri menjawab kalau hidup adalah saat kita tidak lupa bernafas. Hm… tidak ada yang salah atau benar menurut saya, tergantung dari sudut apa kita memandang hidup itu.

Kalau saya sendiri lebih suka mengatakan bahwa hidup adalah pilihan. Segala sesuatu yang kita lakukan dalam hidup ini adalah pilihan, termasuk tidak melakukan apapun itu juga sudah merupakan sebuah pilihan. Mengapa bagi saya hidup ini adalah pilihan? Karena hari esok dari hidup yang kita jalani ini semuanya tergantung dari pilihan yang kita ambil di dalam hidup kita pada hari yang telah lalu maupun hari ini.

Secara sederhana pilihan itu hanya ada dua, ya dan tidak. Tetapi toh ternyata hidup tidak sesederhana itu, hidup ini bukan hanya hitam atau putih, hidup ini penuh warna. Oleh karena itu seringkali kita jadi dihadapkan oleh begitu banyak pilihan. Menentukan satu di antara dua pilihan bukan hal yang mudah, karena masing-masing ada konsekuensinya, apalagi bila harus menentukan satu di antara sekian banyak pilihan, ini yang membuat kita jadi merasa hidup itu begitu rumit. Semua perbedaan, semua pilihan dalam hidup adalah indah, asalkan kita dapat menempatkan diri kita secara tepat sehingga kita berada pada posisi yang bisa melihat semua keindahan itu. Dan yang menjadi masalah sekarang adalah, bagaimana satu pilihan yang sudah kita ambil bisa membawa kita pada pilihan-pilihan lain yang tidak menyulitkan kita, pilihan yang bisa membawa kita pada jalan yang berakhir pada kebahagiaan?

Salah satu cerita Jataka berkisah tentang seekor kambing yang akan disembelih oleh seorang pendeta untuk dijadikan persembahan. Saat itu si kambing yang merupakan salah satu kelahiran dari Bodhisatwa mengetahui bahwa kali ini adalah genap 500 kali kepalanya akan dipenggal sebagai akibat dari perbuatannya pada kelahiran terdahulunya yang telah memenggal kepala kambing. Dengan genap 500 kali mengalami kelahiran dan dipenggal kepalanya, maka lunaslah ’hutang’nya dan hal ini membuat si kambing tertawa. Tetapi sesaat kemudian si kambing menyadari bahwa si pendeta sebentar lagi akan mengalami hal yang sama seperti yang dialaminya, yaitu mengalami 500 kali kelahiran dengan berakhir mengenaskan, dipenggal, sebagai akibat perbuatannya memenggal kepala si kambing, dan ini lalu membuatnya menangis. Bingung melihat si kambing yang semula tertawa kemudian menangis, bertanyalah pendeta tersebut kepada si kambing mengenai tingkah lakunya yang kemudian dijelaskan oleh si kambing mengapa ia tertawa kemudian menangis. Setelah mendengar penjelasan dari si kambing, akhirnya si pendeta memutuskan untuk tidak jadi memengal kepala si kambing, sebaliknya ia selalu bersama si kambing untuk memberikan perlindungan supaya si kambing tidak mati dipenggal. Tetapi suatu hari saat mereka melewati sebuah pohon, sebuah kilat menyambar pohon dan membuat sebuah dahan patah menghantam kepala si kambing hingga putus.

Cerita ini membuat saya belajar beberapa hal, yang pertama adalah bahwa apa yang terjadi pada diri kita saat ini adalah kita sendiri yang telah membuatnya. Si kambing harus menerima akibat dari perbuatannya sendiri di masa lalu. Yang kedua, seperti halnya hidup kita saat ini yang ditentukan oleh perbuatan kita di masa lalu, demikian juga masa depan kita ditentukan oleh kita sendiri. Pendeta telah menentukan masa depannya untuk tidak terlahir sebagai kambing yang mati dipenggal dengan mengurungkan niatnya untuk memenggal kepala si kambing. Yang ketiga, hidup ini adalah pilihan yang seringkali tidak kita sadari. Pendeta cukup beruntung karena diberitahu oleh si kambing bahwa ia tengah dihadapkan pada sebuah pilihan, sebuah pilihan yang akan menentukan masa depannya. Bisa saja pilihan yang diambil oleh pendeta adalah tetap memenggal kepala kambing dan pada akhirnya ia akan mengalami kelahiran yang mengenaskan. Yah, sekalipun sudah mengetahui konsekuensi dari sebuah pilihan, semua itu kembali lagi pada orang itu sendiri untuk menentukan pilihan apa yang akan diambilnya.

Begitu pula dalam hidup kita saat ini, kita selalu dihadapkan dengan banyak pilihan, dan seharusnya kita bisa menyadari hal itu. Pilihan-pilihan yang ada di hadapan kita itu masing-masing memiliki akibatnya sendiri. Dan untuk itulah kita harus bijaksana dalam menentukan mana yang akan kita pilih. Sebuah pilihan menentukan masa depan kita, menjadi baik ataukah buruk, itu ada di tangan kita sendiri. Tidak ada orang lain yang bisa membuat kita menjadi baik atau buruk, kita sendirilah yang membuatnya. Orang lain mungkin menjadi ’penolong’ yang bisa mengingatkan kita, agar kita memilih yang tepat, sehingga kita memperoleh hasil yang baik dan membahagiakan. Tetapi sebaliknya, orang lain juga bisa menjadi ’pengacau’ yang justru menjerumuskan kita sehingga mengambil pilihan yang berakibat pada penderitaan. Tetapi semua itu kembali berpulang pada diri kita sendiri si penentu.

Hidup ini adalah pilihan, dan pilihan terbesar yang secara nyata dihadapi oleh semua manusia adalah apakah mau terbebas dari samsara atau tidak. Guru Buddha dengan jelas sudah menunjukkan pada kita tentang empat kesunyataan mulia: bahwa hidup ini adalah ketidakpuasan (dukkha), bahwa ketidakpuasan(dukkha) ini ada sebabnya, bahwa ketidakpuasan (dukkha) ini bisa diakhiri, dan cara untuk mengakhiri ketidakpuasan (dukkha) ini adalah dengan jalan mulia berfaktor delapan. Sekarang semua kembali ke diri kita masing-masing, akankah kita mengambil pilihan yang sudah ditunjukkan oleh Guru Buddha? Semoga kita semua cukup bijaksana di dalam menentukan pilihan kita untuk kebahagiaan diri kita sendiri…

Jakarta, 24 Agustus 2009

~Jen~

Read Full Post »

UP_Poster_AllCharSemua orang pastilah memiliki impian atau sebuah harapan yang ingin diwujudkan. Sayangnya tidak semua orang memperjuangkan impiannya ini, dan sebaliknya ada yang terlalu ngotot mengejar impiannya sehingga tidak mau melihat kenyataan yang ada. Menyaksikan film ‘UP’ produksi Disney Pixar, membuat saya merenung dan belajar akan hal ini.

Carl, tokoh utama pria dalam film tersebut, seorang penjual balon, punya sebuah impian masa kecil bersama dengan almarhumah istrinya, Ellie. Mereka mempunyai impian untuk pergi berpetualang ke Amerika Selatan dan membangun sebuah rumah di dekat air terjun di sana.  Sayangnya dalam perjalanan hidup mereka banyak hal yang membuat impian itu tidak pernah terwujudkan, walaupun mereka sudah mengusahakannya.  Sampai akhirnya Ellie meninggal dunia dan meninggalkan impian itu untuk Carl seorang diri.

Carl yang hidup seorang diri sepeninggal Ellie, menjadi seorang pemurung, dan mengurung dirinya dari dunia luar. Carl terus ‘hidup’ dalam mimpinya bersama Ellie untuk pergi bepetualang ke Amerika Selatan.  Sampai suatu hari dengan mengikatkan balon yang banyak pada rumahnya, Carl pergi bertualang dengan rumah terbangnya menuju Amerika Selatan. Di sini saya belajar bahwa dibutuhkan keinginan yang kuat untuk bisa mencapai sebuah impian, walaupun impian itu terlihat mustahil.

Tetapi cerita tidak berhenti di sini, petualangan Carl menjadi bertambah seru dengan kehadiran Russell, seorang anak laki-laki kecil yang sedang berusaha mendapatkan lencana ‘membantu orang tua’ dari perkumpulan pecinta alam, yang tanpa sengaja ikut di dalam petualangan Carl.

Singkat cerita, Carl bertemu dengan idola masa kecilnya, Charles Muntz, seorang penjelajah dan petualang. Tetapi di luar dugaan, Muntz menginginkan Kevin, seekor burung langka yang bersahabat dengan Russel. Muntz menginginkan Kevin untuk membuktikan kepada dunia bahwa ia tidaklah berbohong, karena sebelumnya Muntz dituduh telah berbohong dengan mengatakan bahwa ada burung langka sejenis Kevin. Seperti kebanyakan manusia yang masih diliputi oleh kesombongan dan keserakahan, begitupula halnya dengan Muntz. Demi harga diri dan ego semata, Muntz dengan tega berusaha menyingkirkan Russel dan Carl untuk mendapatkan Kevin.

Carl sendiri ternyata juga bersikap egois, bagi Carl mewujudkan impiannya bersama Ellie adalah yang paling utama. Hal ini membuat Carl jadi mengorbankan Kevin. Demi melindungi rumahnya yang dibakar oleh Muntz, Carl telah membiarkan Kevin ditangkap oleh Muntz dan mengingkari janjinya pada si kecil Russel untuk menjaga Kevin. Bahkan Carl tidak mau perduli lagi dengan Russel, baginya yang terutama adalah membawa ‘rumah’nya ke pinggir air terjun seperti mimpinya bersama Ellie.

Saat sedang membuka buku petualangan milik Ellie, tanpa sengaja Carl membuka halaman yang selama ini dikiranya kosong, halaman yang seharusnya berisikan hal-hal yang akan dilakukan Ellie bila ia berhasil pergi ke Amerika Selatan. Ternyata di halaman-halaman itu sudah terisikan oleh foto-foto kenangan mereka berdua, mulai dari foto pernikahan mereka, foto saat mereka piknik , foto saat mereka bersantai, dan di akhir bagian tertulis ucapan terima kasih Ellie untuk ‘petualangan’ indah yang sudah diberikan Carl untuknya.

Up-Carl-Ellie-web

Sebuah pelajaran yang sangat berharga yang saya dapatkan. Seringkali kita hidup untuk mengejar apa yang kita inginkan, apa yang menjadi impian kita, sehingga kita jadi tidak dapat menikmati hidup kita. Kita lupa, bahwa ternyata selain impian itu, hidup ini bisa memberikan kita kebahagiaan yang lain, dan Ellie sudah mengajarkan kita untuk bersikap demikian. Ellie mungkin saja sangat ingin pergi ke Amerika Selatan, tetapi di luar impian itu Ellie dapat ‘melihat’ bahwa hidup yang dijalaninya bersama dengan Carl, jauh lebih berharga daripada impian masa kecilnya. Ellie bisa ‘menemukankebahagiaan itu dengan hidup di dalam kenyataan. Dan hal inilah yang semula tidak disadari oleh Carl yang selalu berpikir bahwa kebahagiaan buat Ellie adalah bila berhasil mewujudkan impian masa kecilnya.

Setelah menyadari kesalahannya, Carl lalu berusaha menolong Kevin dari sandera Muntz. Akhir cerita, Muntz berakhir mengenaskan, tewas dengan harga diri dan egonya, sementara Carl bisa berbahagia di masa tuanya ditemani si kecil Russel yang semula hidup kesepian tanpa perhatian dari kedua orangtuanya.

Di dalam hidup ini, kita semua boleh memiliki impian yang setinggi-tingginya dan sudah seharusnya pula kita memperjuangkan mimpi itu. Namun yang perlu diingat, dalam mencapai impian itu hendaknya kita tidak mengorbankan orang lain, karena pada akhirnya itu tidak akan membuat kita bahagia. Dan harus kita sadari, bahwa kadangkala tidak semua impian kita dapat terwujud, sekeras apapun usaha kita untuk mewujudkannya. Untuk itulah, di dalam mengejar impian, kita juga tidak boleh membutakan mata kita, menutup telinga kita rapat-rapat, dan mematikan perasaan kita sendiri sehingga kita jadi tidak bisa melihat dan merasakan, bahwa selain impian itu, kita hidup dalam kenyataan, dan kita masih bisa menemukan kebahagiaan di dalam kenyataan itu, bukan semata-mata dari impian kita saja. Hidup saat ini, adalah yang utama, berbahagia dengan apa yang kita miliki serta berpuas diri, tampaknya adalah hal yang mudah, tapi tidak semua orang bisa melakukannya. Ellie tidak membuang mimpinya, seumur hidup ia dan Carl tetap mengusahakannya, tetapi disamping itu, dia bisa menemukan kebahagiaan dari hidup bersama dengan Carl daripada sekedar mengejar impiannya yang memang sampai akhir hayatnya tidak pernah terwujud.

Semoga kita semua bisa bersikap seperti Carl, yang memiliki keinginan dan tekad yang kuat untuk mewujudkan impiannya. Namun kita juga harus bersikap seperti Ellie, bisa menemukan kebahagiaan dari hidup kita yang nyata, bukan dari impian kita saja.

Jakarta, 17 Agustus 2009

~Jen~

Read Full Post »

giftSemua dari kita sudah akrab dengan kata ‘memberi’ dan saya percaya pasti semua orang pernah melakukannya walau sekecil apapun dan atas dasar apapun. Memberi mengandung makna yang luas, memberi tidak hanya terbatas pada materi saja, perhatian, dan nasehat, juga merupakan bentuk-bentuk pemberian. Di dalam ajaran Buddha, kita mengenal sepuluh parami, dan memberi (dana) berada di urutan pertama, karena memberi dengan kemurahan hati merupakan dasar dari kebajikan lainnya.

Memberi sudah seharusnya membawa manfaat bagi si penerima kebaikan, mereka akan merasa dihargai, merasa berbahagia, merasa dicintai dan berbagai manfaat lainnya. Tetapi sebenarnya selain membawa manfaat bagi si penerima, memberi justru membawa manfaat yang lebih besar bagi si pemberi. Mengapa bisa dikatakan demikian? Dengan memberi secara tulus, seseorang akan merasakan kedamaian, kebahagiaan, dan perasaan yang membebaskan.

Beberapa waktu yang lalu, seorang teman lama membutuhkan tempat untuk bicara, tempat untuk berkeluh kesah dan meminta sedikit masukan. Menyadari kalau ia membutuhkan semua itu, saya berusaha memberikannya, walaupun jam sudah menunjukkan pukul dua pagi dan saya harus kembali begadang malam itu karenanya, tapi saya tetap melakukan semuanya dengan tulus, saya berusaha menjadi pendengar yang baik dan mencoba memberikan nasihat semampu saya. Dan sangat aneh, setelah acara curhat itu, saya merasakan satu perasaan yang sangat berbeda, saat itu saya merasa saya tidak sendiri di dunia ini.

Hidup di dunia yang sangat kompleks seringkali membuat kita stress, membuat kita berpikir betapa malangnya diri kita, dibebani dengan berbagai masalah, itu juga yang sering saya rasakan. Ditambah lagi berbagai pertanyaan yang juga kerap muncul dalam diri saya, mengenai siapa saya ini, untuk apa saya berada di dunia ini? Ternyata setelah saya memberi, saya dapat merasakan bahwa saya tidak sendiri, ada orang lain yang mungkin justru lebih tidak beruntung dibandingkan saya. Saat kita bisa merasakan hal itu, kita akan lebih bisa menerima kondisi kita dan merasa bersyukur, menyadari kita bukan yang terburuk dan tidak sendirian dalam kesusahan kita.

Bagaimana memberi bisa membawa manfaat bagi si pemberi?

Kita seringkali terjebak dalam pemikiran bahwa dengan memberi saya akan menerima balasannya, dan ini seringkali menjadi alasan kita memberi. Pemikiran ini tidak salah, karena kita tahu hukum karma bekerja sedemikian adanya. Selain itu seringkali memberi dilakukan dengan alasan gengsi semata, untuk mendapatkan nama baik, ataupun dilakukan dengan terpaksa karena diminta oleh orang lain. Walaupun sangat manusiawi dan tidak dapat disalahkan, memberi dengan didasari oleh hal-hal tersebut akan kurang membawa manfaat, dan kita tidak akan dapat merasakan kebahagiaan dari memberi ini secara maksimal. Memberi harus dilandasi dengan niat yang benar agar kita dapat merasakan manfaatnya. Saat memberi kita harus tahu bahwa itu akan meringankan penderitaan makhluk lain dan membawa kebahagiaan buat mereka. Memberi juga harus dilakukan dengan hati yang tulus tanpa mengharapkan balasan apapun. Perasaan yang membebaskan akan dapat kita rasakan saat kita memberi dengan didasari dengan kerelaan dan tanpa berharap apapun dari tindakan kita itu. Memberi yang seperti ini juga membantu kita dalam berlatih mengikis keserakahan dan kemelekatan, dimana harus kita sadari bahwa keserakahan dan kemelekatan seringkali menjadi sumber ketidakpuasan dalam kehidupan ini.

Memberi tidak harus berupa materi.

Seperti sudah dikemukakan di awal, memberi tidak harus berupa materi, jadi tidak usah khawatir bila anda merasa tidak mampu melakukan pemberian berupa materi. Meluangkan sedikit waktu anda untuk seorang teman yang membutuhkan perhatian, menjadi pendengar yang baik saat orang lain butuh tempat untuk curhat, atau sekedar memberikan sedikit ucapan semangat ataupun pujian pada orang lain yang sedang membutuhkannya, semua itu adalah bentuk-bentuk memberi yang seringkali tidak kita sadari. Memberi materi jelas melatih kita untuk melepaskan keterikatan akan materi. Sedangkan memberi pujian ataupun semangat, dapat melatih kita untuk bersikap rendah hati, melepaskan ego dan kesombongan kita yang seringkali merasa lebih dari orang lain. Apapun bentuk pemberian kita, yang terpenting dari memberi adalah ketulusan hati saat melakukannya.

Cobalah anda mulai untuk memberi dengan tulus, dan coba rasakan apa yang anda alami sesudahnya.

Apakah anda dapat merasakan kebahagiaan?

Apakah anda merasakan sesuatu yang membebaskan?

Apakah anda masih merasa sendiri?

~Jen~

Read Full Post »

Ada sebuah pepatah mengatakan “Banyak jalan menuju Roma“, ya banyak jalan buat kita untuk bisa mencapai sesuatu, belajar sesuatu dan bahkan hanya sekedar untuk mengetahui sesuatu.
Kadangkala kita seringkali membatasi diri kita, bahwa untuk mencapai suatu tujuan hanya bisa ditempuh dengan cara tertentu saja, cara yang umumnya digunakan oleh sebagian besar orang, ataupun yang diajarkan oleh guru-guru ternama.

j0437195

Kira-kira sebulan yang lalu, saya berkesempatan untuk mengikuti sebuah seminar mengenai bagaimana meningkatkan kecerdasan dan kreativitas anak. Sebuah seminar yang sangat menarik menurut saya, karena selain dibawakan oleh Kak Seto, yang kita tahu memang seorang pakar dalam dunia psikologi anak, tetapi juga karena apa yang disampaikan menurut saya sangat membuka wawasan.
Orangtua seringkali memaksakan anak untuk bisa belajar dan mencapai apa yang ditargetkan oleh mereka, dengan cara-cara yang konservatif. Konservatif maksudnya anak dipaksa belajar sesuai aturan yang diterapkan tanpa melihat bakat dan potensi si anak, serta bidang yang digemarinya. Cara pengajaran seperti ini justru membuat si anak seringkali jadi pemberontak dan akhirnya bisa mematikan potensi dan kreativitasnya.

Di dalam seminar tersebut, kak Seto menyampaikan, cara yang terbaik membuat anak belajar adalah melihat apa yang menjadi minatnya, dengan demikian kecerdasan dan kreativitasnya dapat berkembang secara maksimal. Bila anak suka menggambar, ajaklah ia belajar melalui gambar. Bila anak suka bercerita, ajarkan anak melalui cerita, Begitu pula jika anak suka menyanyi, cobalah ajak anak untuk menghafal pelajaran dengan menyanyikannya. Demikian pula dengan anak yang gemar menari, ajaklah ia belajar melalui tarian. Yang menarik bahkan, bila anak suka bermain sulap, pelajaran fisika pun bisa diajarkan melalui permainan sulap. Semua yang saya sebutkan tadi benar-benar dicontohkan oleh kak Seto dengan sangat menarik.

Saya jadi teringat akan murid les saya 9 tahun yang lalu. Anak ini tidak suka pelajaran ilmu pasti, entah itu matematika ataupun fisika. ”Bikin pusing dan itu tidak perlu buat saya, karena cita-cita saya hanya ingin jadi koki dan punya sebuah toko kue,” begitu katanya. Waktu itu saya katakan padanya, meskipun hanya mau jadi koki pembuat kue, matematika itu penting. Bagaimana kamu bisa menimbang adonan dengan tepat untuk menghasilkan kue yang enak kalau kamu tidak kenal matematika? Kalau membuat kue ada perbandingan antara jumlah bahan satu dan lainnya, itu semua adalah matematika. Sejak saya mengetahui minat anak ini, saya selalu berusaha membuat soal dengan menggunakan contoh-contoh seputar kesukaan dan cita-citanya. Yah sedikit banyak ini cukup membantu saya membuat si anak mau belajar dan merasa matematika itu ternyata menyenangkan dan memang diperlukan.

Saya juga jadi teringat akan apa yang disebut “skillful means” (Upaya-kaushalya), yang secara sederhana dapat diartikan sebagai sebuah kemampuan untuk mengetahui cara atau metode agar seseorang dapat mengenal Dhamma, kemampuan yang dimiliki oleh Buddha Gotama sehingga bisa membuat begitu banyak Bhikku dan umat awam mencapai tingkat kesucian tertentu. Buddha mengetahui tingkat kematangan kebijaksanaan masing-masing orang, ada yang cukup hanya melalui mendengar Dhamma-Nya langsung bisa mencapai tingkat kesucian tertentu, tetapi ada juga yg harus melalui cara-cara lain, seperti terhadap Bhikku Culapanthaka. Karena kesalahannya di kehidupan lalu, Bhikku Culapanthaka terlahir sebagai orang yang bodoh sehingga bahkan tidak mampu mengingat satu syair pun. Tetapi Buddha hanya memberikan sebuah kain lap dan menyuruhnya untuk menggosok kain lap tersebut sambil mengucap satu kata: ’rojaharanam’ yang artinya ’kotor’, sehingga akhirnya saat Bhikku Culapanthaka melihat kain yang menjadi kotor, ia menyadari bahwa segala yang terkondisi tidaklah kekal dan pada akhirnya Bhikku Culapanthaka bisa mencapai tingkat kesucian Arahat.

Dari sini saya menyadari, ternyata tidaklah mudah untuk membuat orang bisa memahami Dhamma ajaran Buddha, dibutuhkan ”skillful means” seperti yang dimiliki oleh Buddha. Tetapi siapa yang memilikinya di saat sekarang ini? Mungkin hanya segelintir orang atau bahkan tidak ada sama sekali? Lalu bagaimana kita bisa membuat orang mengenal Dhamma sesuai dengan tingkat kebijaksanaannya? Saya pikir ya itu tadi, seperti orang tua yang mengajarkan anak melalui minatnya, begitupula yang bisa kita lakukan, menyediakan berbagai jalan agar orang bisa mengenal Dhamma.
Ada yang suka belajar melalui membaca, oke kita sediakan buku-buku Dhamma, ada yang suka belajar melalui ceramah, kita adakan seminar-seminar, tapi jangan lupa mungkin ada juga yang menyukai seni, baik itu puisi, tari-tarian ataupun lagu. Sebisa mungkin kita memfasilitasi itu semua, dengan satu tujuan mulia tentunya, membuat orang bisa mengenal Dhamma ajaran Buddha yang sesungguhnya indah pada awal, tengah dan akhirnya.

Seperti kata pepatah ”Banyak jalan menuju Roma” demikian pula ”Banyak jalan yang membuat orang bisa mengenal Dhamma dan mencapai pencerahan”.

Jakarta, 8 Juni 2009
~Jen~

CB025411

Setelah lebih dari 3 tahun (mungkin malah lebih lagi?) tidak menginjakkan kaki di Wihara untuk melakukan puja bakti, akhirnya kemarin dengan niat dan tekad saya melakukannya.
Banyak sekali alasan mengapa saya tidak ke Wihara selama ini, mulai dari rasa malas, rasa bosan, hingga pembenaran diri yang menganggap kebaktian atau puja bakti hanyalah suatu ritual yang tidak harus dilakukan di Wihara bahkan sah-sah saja bila tidak dilakukan sama sekali! Karena berpikir demikian sampai-sampai, tahun lalu saat hari Waisak pun saya tidak ke Wihara.

Alasan saya yang mungkin jadi alasan kebanyakan orang untuk tidak pergi ke Wihara, pertama karena malas. Apapun dalihnya, entah karena jauh, tidak ada waktu, tidak ada kendaraan, sibuk, tetap saja ujungnya itu kemalasan. Kita punya waktu 24 jam sehari dan 7 hari dalam seminggu, waktu yang kita habiskan di Wihara paling-paling hanya 4 -5 jam saja dan itu pun seminggu hanya sekali. Kalau kita memang niat, sejauh apapun bisa kita tempuh dengan kendaraan apapun juga. Kemarin saya mencoba membuang rasa malas ini, biasa hari Minggu saya bangun lebih siang, kemarin saya bangun pagi-pagi. Walaupun tidak ada kendaraan, dan saya masih belum tahu letak Wiharanya, tapi saya tetap memutuskan untuk pergi dengan naik ojek. Toh akhirnya saya sampai juga dan bisa ikut puja bakti dan mendengarkan ceramah Dhamma.

Alasan yang kedua, saya menganggap puja bakti hanya sekedar ritual saja. Sebenarnya dulu sekali saya tidak berpikir demikian, tetapi karena dalam perjalanan saya belajar Dhamma dan menangkapnya setengah-setengah, saya merasa toh puja bakti dalam Buddhis itu bukannya berdoa yang berarti sama dengan memohon/meminta. Selain itu saya melihat banyak orang rajin ke Wihara melakukan puja bakti tapi tetap saja melakukan keburukan, jadi buat apa puja bakti? Bagi saya seperti itu memperlihatkan kemunafikan, dan saya tidak suka! Makanya saya memilih tidak ke Wihara. Ditambah lagi Wihara tempat saya biasa pergi waktu kuliah dulu, semakin lama semakin dijejali dengan umat, hm.. harusnya bagus sih, tapi kok saya malah merasa tidak nyaman lagi ya? Karena saya hanya merasa kebanyakan mereka ke Wihara lebih kepada embel-embel yang lain, cari pacar lah, berorganisasi lah, mencari eksistensi diri, saya jadi merasa terganggu saja, saya berharap pergi ke Wihara untuk bisa dengan tenang mendengarkan Dhamma.

Alasan ketiga, saya tidak cocok dengan tradisi Wihara itu. Kenapa sih sudah tau penuh, jauh, masih juga maunya pergi ke situ, Wihara itu? Memangnya tidak ada yang lebih dekat? Sebenarnya ada sih, Wihara yang mungkin lebih dekat, tetapi, balik lagi alasan bahwa cara puja baktinya berbeda, suasananya beda, tradisinya beda! Lagi-lagi saya membuat alasan dan pembenaran untuk tidak pergi ke Wihara.

Alasan yang keempat, saya tidak suka penceramahnya kadang-kadang suka menjelek-jelekkan yang lain, entah agama yang lain, penceramah yang lain, bahkan tradisi yang lain yang notabene sebenarnya masih dalam satu ajaran Buddha juga! Heh.. capek saya kalo dengar penceramah yang kayak begini, walaupun mungkin hanya sebagian kecil saja, tapi lagi-lagi ini jadi alasan saya untuk tidak ke Wihara…

Cukup lama saya hidup dengan pembenaran-pembenaran diri, yang setelah saya renungi, semuanya itu karena adanya lobha, dosa dan moha yang masih meliputi saya. Lalu mulai satu persatu saya coba merenungi alasan-alasan itu dan sampai pada kesadaran yang membawa saya kembali ke Wihara.

Wihara, secara umum kita katakan tempat ibadah umat Buddha. Buat saya pergi ke Wihara adalah saat saya untuk sejenak lepas dari rutinitas harian saya. Saya datang ke hadapan Guru Agung Buddha untuk menyatakan (lagi) perlindungan saya pada Triratna, mendengarkan Dhamma, ajaran-Nya dan berkumpul di dalam kelompok Sangha dan menghormat pada Arya Sangha. Untuk yang pertama mungkin sebenarnya bisa saya lakukan di rumah, yang kedua mungkin bisa saya dapatkan dari membaca buku atau sumber lainnya, tapi yang ketiga? Wihara memang seharusnya menjadi tempat berkumpulnya teman seperjalanan yang sama-sama sedang belajar Dhamma. Dan saya menyadari rentetan kegiatan itu semua bukanlah sekedar ritual biasa.

Sewaktu saya melakukan puja bakti dan melafalkan paritta, seharusnya saya merenungi artinya bukan sekedar mengucapkannya di mulut saja. Saat mendengarkan penceramah membawakan ceramah Dhamma, terlepas dari apa yang disampaikannya, masalah benar atau salah adalah sepenuhnya harus lahir dari pemahaman saya sendiri (Ehipassiko). Dan menyikapi sikap orang-orang maupun penceramah yang kadangkala tidak sesuai dari apa yang diucapkan dan diperbuat, saya pikir pada dasarnya kita semua ini masih manusia, yang belum terbebas dari lobha, dosa dan moha tadi. Karena itulah, kadangkala kesalahan ataupun keburukan itu justru menjadi guru yang paling baik untuk saya belajar. Agar saya sendiri senantiasa diingatkan untuk tidak hanya bisa berbicara tapi juga bisa berlaku sesuai apa yang saya bicarakan.

Lalu masihkah saya harus pergi ke Wihara yang sesuai dengan tradisi yang cocok dengan saya? Masalah cocok tidak cocok, kalau kita masih merasa seperti itu pada Dhamma yang sesungguhnya adalah satu, berarti kita masih bermain dengan ’ego’ kita dan ’terikat’ pada rasa suka. Saya belajar untuk ’melepas’, apapun itu yang disebut tradisi, yang paling utama adalah saya tahu yang saya dapat di satu Wihara itu adalah Dhamma yang memang diajarkan oleh guru Buddha.

Yang terakhir, alasan saya kembali ke Wihara adalah untuk mengenalkan Ibu saya pada Dhamma, yang merupakan tanda bakti saya sebagai seorang anak. Hal yang tidak sempat saya lakukan ke almarhum Ayah saya, yang kalaupun ingin disesali sudah tidak berguna lagi, karena masa lalu sudah berlalu. Karena itulah saya tidak mau membuang kesempatan yang sekarang ada di depan saya.

Dari kesadaran yang timbul sebagai hasil perenungan diri saya, satu tekad sudah saya ucapkan…

WIHARA, I’m Back!

Read Full Post »

1st Anniversary

cake

Siapa yang sedang merayakan hari jadi yang pertama ya?

Hm… semalam saat chatting dengan seorang teman baru yang seperti teman lama, aku diingatkan ternyata keberadaan blog ini sudah 1 tahun loh! Ya ya.. lewat beberapa hari malah, gak sadar juga…
Biasa menulis dengan gaya yang serius, kayaknya kali ini boleh juga sedikit ganti gaya, kita perlu penyegaran dan perbaikan tentunya, karena aku menyadari pencerahan tidak selamanya harus berasal dari kata-kata serius yang kadangkala malah sering bikin pusink kepala. Obrolan ringan penuh canda kadangkala justru memberi inspirasi lebih…

Biasanya kalau perayaan ulang tahun, kita disuruh ‘make a wish’, mengajukan permohonan… tapi selain ‘make a wish’ rasanya lebih perlu ‘introspeksi’. Karena itu sebelum ‘make a wish’ aku mau coba introspeksi dulu buat blog ini…

Awalnya blog ini hanya untuk menyalurkan hobby menulis, menyalurkan inspirasi dan kata-kata yang tersusun banyak di kepala yang kadangkala saling berjejalan tak sabar ingin dituangkan dalam untaian kalimat yang memiliki makna. Tapi lama kelamaan aku menyadari, isi blog ini adalah hal-hal yang membuat aku ‘belajar’ karena itu aku jadi lebih mengarahkannya supaya orang-orang lain juga bisa ikut ‘belajar’ dan mendapatkan sedikit pencerahan. Tapi setelah rentang 1 tahun ini, aku jadi ingin tahu berapa banyak orang yang sudah merasakan manfaat dari tulisan-tulisanku? Kenapa aku tanya begitu? Karena memang tujuanku menulis selain untuk menyalurkan hobby adalah juga supaya sedikit bakat yang aku punya ini bisa bermanfaat buat orang lain.
Tapi aku juga menyadari dengan kurangnya publisitas, mungkin baru sedikit orang-orang  yang membaca, dan dengan gaya tulisan yang ‘agak-agak’ serius, walau sebagian orang bilang cukup enak dibaca, mungkin ada beberapa yang tidak terlalu suka…

Makanya sesudah introspeksi yang mendalam, aku mulai membuat resolusi ke depan, jadi bukan ‘make a wish’ daripada sekedar membuat permohonan lebih baik memutuskan apa action ke depan. Kalau membaca tulisanku selama ini rasanya terbayang aku ini si melankolis, padahal kenyataannya selain aku melankolis aku ini juga seorang sanguinis. Karena itu resolusi untuk ke depan, aku akan menampilkan sisi sanguinis-ku juga dalam tulisan-tulisanku, supaya blog ini jadi penuh warna dan aku benar-benar jadi seorang penulis sejati, dengan gaya ku sendiri.

Satu tahun usia yang masih cukup muda, entah sampai berapa lama blog ini akan terus hidup, mungkin seumur hidupku, karena aku tidak akan berhenti menulis. Aku akan terus menulis untuk memberikan inspirasi dan pencerahan buat orang-orang yang mungkin membutuhkannya…

Read Full Post »

« Newer Posts - Older Posts »